NEWS
DETAILS
Kamis, 14 Feb 2019 18:05 - Koentoel Soerobojo

Assalamu’alaikum wr wb

Ketemu lagi dengan mimin gaes, kali ini mimin mo kasih ulasan tentang edukasi #CaRi_aMaN yang di gelar pada 13 Februari 2019 di Safety Riding Center Sedati bersama puluhan adek – adek TK yang masih unyu – unyu dengan kepolosannya. Eits tapi tunggu dulu justru sejak usia mereka kita harus menanamkan virus – virus #CaRi_aMaN saat mereka tumbuh dewasa mereka labih paham akan pentingnya keselamatan dalam berkendara dijalan raya. Min masak anak – anak diajarin naik motor??? Ya tentu tidak dong gaes, Team Safety Riding MPM Distributor gak akan kasih cara naik motor untuk anak usia mereka  gaes.  Yang pasti dengan metode yang berbeda, lebih fun, lebih asyik untuk anak usia mereka gaes.

Peserta yang menggeruduk Safety Riding MPM Distributor Sedati kemarin dating dari KB- TK SAIMS, dengan jumlah siswa – siswi kurang lebih 50 anak. Para instruktur safety riding MPM yang kece – kece  ini memberikan edukasi pengenalan rambu - rambu lalu lintas dengan sistem pola belajar sambil bermain kepada adek – adek TK yang unyu – unyu ini. Pengenalan akan rambu - rambu lalu lintas kepada anak - anak usia dini merupakan salah satu usaha memupuk rasa disiplin sejak dini. MPM Distributor secara konsisten melakukan edukasi mengenai keselamatan berkendara ke berbagai lapisan masyarakat mulai dari usia dini sampai dengan masyarakat umum.

" Sebagai salah satu kepedulian Honda untuk konsumennya dengan bentuk edukasi safety riding sejak usia dini, dimana pengetahuan mengenai berlalu lintas saat dibonceng, berjalan di trotoar dan menyeberang di tempatnya adalah suatu hal yang wajib diketahui dan dilaksanakan dalam keseharian siswa serta diharapkan dapat berbagi di pengalamannya kepada keluarga dan teman - temannya sesuai dengan tagline kami #Sayang itu Cari_Aman Saat Naik Motor " kata  Hari Setiawan selaku instruktur safety riding MPM Distributor yang juga sebagai penyabet Juara 2 di kelas 125 cc dalam Kompetisi Safety Riding Internasional di Jepang beberapa waktu lalu.

Apresiasi yang positif juga ditunjukkan oleh para pengajar  KB-TK SAIMS. " Kami sangat senang dengan adanya kegiatan sosialisasi mengenai rambu lalu lintas ini yang disampaikan dengan pola system bermain sangat cocok untuk anak anak usia TK dan rencananya kegiatan seperti ini akan menjadi agenda tahunan di sekolah.kami" kata  Luluk selaku Guru Pengajar TK SAIMS yang mendampingi anak didiknya untuk mendapatkan ilmu yang sangat luar biasa di luar kelas.

#Sayang itu Cari_Aman Saat Naik Motor

 

Sekian

Wassalamu’alaikum wr wb

Rizky Mega Darmawan

koentoelsoerobojo.net

surabayahondacommunity.net

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK